Detail Cantuman Kembali
Hubungan Tingkat Pendidikan dan Pengetahuan Ibu Dengan Perkembangan Bayi Usia 3-12 Bulan Di Wilayah Kerja Puskesmas Kedungwungu Tahun 2022
Pendahuluan: Masa perkembangan anak pada tahun pertama kehidupan adalah masa penting untuk pembentukan dasar kepribadian seorang anak. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi perkembangan anak, salah satunya peran seorang ibu meliputi pengetahuan dan pendidikan yang berkontribusi untuk mencapai perkembangan optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pendidikan dan pengetahuan ibu dengan perkembangan bayi usia 3-12 bulan.
Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai bayi usia 3-12 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Kedungwungu. Teknik pengambilan sampel Purposive Sampling dengan 84 responden yang memenuhi kriteria inklusi dan ekulsi. Pengumpulan data untuk pendidikan dan pengetahuan diambil dengan kuesioner. Tes perkembangan dilakukan menggunakan kuesioner pra skrining perkembangan (KPSP). Aspek perkembangan yang dinilai meliputi motorik kasar, motorik halus, bahasa, bicara, sosial dan kemandirian.
Hasil: Hasil penelitian ibu yang memiliki pendidikan dasar sebanyak 41 (85,4%) perkembangan bayi nya normal, meragukan sebanyak 7 (14,6%) dan ibu yang memiliki pengetahuan cukup sebanyak 37 (90.2%) perkembangan bayi nya normal, meranggukan sebanyak 4 (9.8%) responden. Hasil analisa bivariat di dapatkan p value 0,537 (≥ 0,5) menunjukan bahwa tidak ada hubungan antara tingkat pendidikan ibu dengan perkembangan bayi dan untuk pengetahuan didapatkan nilai p value 0,110 (≥0,05) menunjukan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan perkembangan bayi.
Kesimpulan dan Saran: Pengaruh pengetahuan terhadap perkembangan anak sangat penting sebab ibu yang mempunyai cukup pengetahuan dan pendidikan yang tinggi akan lebih memperhatikan perkembangan anaknya.
610.5 JUM h
610.5
Text
Indonesia
STIKes Indramayu
2022
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...