Detail Cantuman Kembali

XML

HUBUNGAN PENGETAHUAN, DUKUNGAN SUAMI DAN SUMBER INFORMASI DENGAN PEMILIHAN KONTRASEPSI METODE OPERASI WANITA (MOW) PADA WANITA USIA SUBUR DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CANTIGI TAHUN 2023


Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk yang
banyak, dikarenakan produktivitas yang meningkat di setiap keluarga.
Penggunaan MKJP khususnya MOW masih minim dalam program Keluarga
Berencana. Sebagai salah satu metode KB yang bersifat permanen, MOW sangat
efektif bila dibandingkan dengan KB jenis lain. Hasil data yang di dapat pada
bulan Desember 2022, Puskesmas Sukra menempati urutan ke-1 terendah
penggunaan KB MOW dengan jumlah 21 orang, Puskesmas Bangodua sejumlah
60 orang dan Puskesmas Cantigi 75 orang. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui
hubungan pengetahuan, dukungan suami, dan sumber informasi dengan pemilihan
metode kontrasepsi MOW. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan cross
sectional. Populasi sebanyak 4970 Wanita Usia Subur (WUS) di Wilayah Kerja
Puskesmas Cantigi dengan sampel 77 orang dengan teknik accidental .
Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis data dengan uji Chi-
square . Hasil: Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 1 variabel yang
berhubungan dengan pemilihan kontrasepsi MOW, yaitu sumber informasi (P-
Value = 0,002) dan terdapat 2 variabel yang tidak berhubungan yaitu pengetahuan
(P-Value = 0,063) serta dukungan suami (P-Value = 1,000) . Peneliti
menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara sumber informasi dengan
pemilihan kontrasepsi MOW, variabel pengetahuan dan dukungan suami tidak
berhubungan dengan pemilihan kontrasepsi MOW pada WUS di Wilayah Kerja
Puskesmas Cantigi Tahun 2023.
Nuryati
Dartiwen - Personal Name
Nuryati - Personal Name
Feriyal - Personal Name
610.5 NUR h
610.5
Text
Indonesia
2023
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...