Detail Cantuman Kembali
Hubungan antara kebiasaan mengkonsumsi obat bebas dengan kejadian stroke Di Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu Tahun 2017
Stroke merupakan penyakit yang ditimbulkan dari banyaknya faktor salah satunya perilaku dalam mengkonsumsi obat. Mengkonsumsi obat adalah salah satu kebiasaan seseorang untuk mengurangi keluhan-keluhan yang diakibatkan oleh suatu penyakit.
penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 38 responden. Analisis uji penelitian ini menggunakan uji chi-square.
Hasil penelitian diperoleh dari 3 responden yang mengalami stroke berulang sebanyak 3 (100%) mengkonsumsi obat dengan kategori berisiko tinggi. Sedangkan dari 35 responden yang mengalami stroke pertama kali, sebanyak 22 (62.9%) mengkonsumsi obat dengan kategori berisiko rendah dan 13 (37.1%) yang mengkonsumsi obat berisiko tinggi.
Simpulan dari hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan antara kebiasaan mengkonsumsi obat bebas dengan kejadian stroke. Peneliti menyarankan untuk penelitian selanjutnya untuk mencari faktor-faktor seseorang dalam mengkonsumsi obat bebas dengan cara penelitian secara kualitatif.
Riana Zulfani
610.5 ZUL h 2017
610.5
Skripsi Keperawatan
Indonesia
STIKes Indramayu
2017
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...